Marsha Beauty Lifestyle - 23/02/2023

Tutorial Hijab Syar’i Segi Empat yang Simpel dan Menutup Dada

Tutorial Hijab Syar’i Segi Empat yang Simpel dan Menutup Dada

Bagi muslimah, memakai hijab memang jadi kewajiban. Untuk membuat style-mu makin kekinian, hijab segi empat bisa jadi pilihan terbaik. Sudah tahu belum berbagai inspirasi gaya hijab syar’i yang sedang viral? Coba yuk ikuti tutorial hijab syar’i segi empat berikut ini.

Model hijab syar’i yang manis namun tetap sopan bisa kamu gunakan dimana saja, mulai dari jalan-jalan dengan teman, ke kantor, ke kampus atau hangout ke mall. Kamu bisa gunakan hijab kesayanganmu untuk dapatkan penampilan stylish sesuai kepribadianmu, girls. 

Tutorial Hijab Syar’i Segi Empat Kekinian

1. Hijab Basic yang Cocok untuk Suasana Formal 

Hijab model basic bisa jadi pilihanmu untuk pergi ke kantor atau acara formal. Look-nya yang rapi akan membuatmu tampil manis tanpa harus menggunakan aksesoris yang mencolok. Model dan gayanya juga cocok untuk berbagai model baju yang kamu kenakan. 

Cara membuat hijab basic ini tak sulit, kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Kenakan dalaman hijab, bisa berupa bandana atau inner model ninja.
  2. Jika sudah, samakan ukuran hijab bagian kanan dan kiri, kemudian pasang di kepala.
  3. Ambil jarum pentul atau peniti, rekatkan di bagian tengah dan tarik kedua sisinya.
  4. Rapikan bagian depan hijab, tarik ujung kanan dan kiri ke belakang, kemudian ikat.
  5. Sudah deh, kamu tinggal rapikan bagian belakang agar terlihat menjuntai.

Baca Juga: 5 Referensi Pakaian Interview Kerja Wanita Berhijab dan Tips Memilihnya

2. Hijab Casual yang Panjang Sebelah 

Tutorial hijab syar’i segi empat selanjutnya hijab casual panjang sebelah yang ringkas dan simpel. Modelnya yang rapi bisa kamu gunakan buat acara santai atau semi-formal. Tak perlu khawatir, bagian dada tetap akan tertutup jika kamu menggunakan jilbab yang besar kok. 

Untuk mendapatkan look hijab casual panjang sebelah ini tak sulit, ini dia step by step tutorialnya.

  1. Gunakan dalaman hijab, model ninja lebih direkomendasikan karena akan memberikan kesan yang rapi. 

  2. Bagi jilbab menjadi dua bagian dengan bagian kanan dan kiri yang sama. 

  3. Gunakan jilbab seperti biasa, kemudian tarik jilbab bagian ujung kiri ke bagian bahu sebelah kanan, kemudian rekatkan dengan bros atau jarum pentul.

Hijab casual panjang sebelah pun sudah siap, bisa selesai dalam waktu kurang dari 5 menit kan?

Baca Juga: Inilah Gaya Hijab Untuk Wajah Bulat yang Bisa Buat Kamu Jadi Terlihat Lebih Tirus

3. Chic Hijab dengan Bobby Pin 

Memakai hijab tak membuatmu harus meninggalkan aksesoris rambut yang lucu kok. Kamu bisa menggunakannya di atas hijab untuk membuat penampilanmu makin manis. Salah satu aksesoris yang bisa kamu pakai adalah bobby pin, jangan lupa pilih yang warnanya senada dengan hijab mu ya. 

Ingin tahu bagaimana cara styling inspirasi hijab syar’i segi empat kekinian ini? Ini dia panduannya. 

  1. Pakai dalaman hijab ninja dan gunakan segi empat persegi, bisa juga menggunakan pashmina. 

  2. Bagi dua jilbabmu, kemudian pasang dan rekatkan dengan peniti. 

  3. Tarik sisi hijab yang lebih panjang ke arah berlawanan, kemudian rapikan hijab dan rekatkan dengan bros atau peniti. 

  4. Kenakan jepit rambut atau bobby pin di bagian sisi hijab sebagai pengganti bros. Kamu bisa pakai model menyilang atau sejajar, sesuaikan saja dengan gayamu. 

Tak sulit kan menggunakan hijab syar’i tapi tetap terlihat kekinian? Ketika menggunakan hijab, kamu bisa pilih model yang tepat sesuai dengan acara atau kegiatan yang ingin kamu datangi. Biar penampilanmu makin stylish, jangan lupa padu padankan dengan style fashion yang kamu kenakan ya. 

Menarik bukan berbagai tutorial hijab syar’i segi empat diatas? Bagaimana, apa kamu tertarik mencobanya untuk acara jalan-jalan nanti?


Nayla memiliki passion di dunia beauty, dan suka mencoba berbagai produk dan tren terbaru perskincarean duniawi. Di Marsha Beauty, Nayla akan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang dunia beauty hingga lifestyle.